Baru satu bulan bergabung dengan FC Dordrecht, Jhonny van Beukering resmi menyatakan untuk meninggalkan klub yang baru saja mengontraknya tersebut.
Liga belum juga dimulai, tapi Jhonny van Beukering harus berpisah lebih cepat dengan FC Dordrecht, klub divisi dua liga Belanda yang saat ini menjadi tempatnya bermain.
Salah satu alasan utama Jhonny meninggalkan FC Dordrecht didasari atas pengunduran diri pelatih kepala FC Dordrecht Theo Bos. Seperti diketahui, Jhonny dan pelatihnya Theo memiliki hubungan yang cukup baik dan hadirnya Jhonny di FC Dordrecht tidak lain karena ajakan dari Theo.
Seperti ditulis di website resmi klub, sehari setelah pengunduran diri sang pelatih kepala karena alasan kesehatan, Jhonny melakukan percakapan dengan manajer teknis Marco Boogers mengenai masa depannya di Dordrecht.
"Saya merasa sangat sulit, saya rasa saya sekarang tidak lagi bisa memberikan hasil maksimal. Itu tidak akan adil untuk FC Dordrecht," jelas Jhonny.
Pihak klub sendiri mengerti keadaan yang saat ini tengah dialami Beukie - julukan Jhonny van Beukering- dan mendukung setiap keputusan yang telah dibuatnya.
"Itu adalah diskusi yang hangat dan terbuka. Saya mengerti persis maksud dari Jhonny. Ia orang yang baik yang ingin memberikan yang terbaik untuk klub. Ia sangat jujur pada dirinya sendiri dan pihak klub. Keputusannya adalah keputusan yang terbaik untuk FC Dordrecht. Saya sangat menghormati dia," kata Marco Boogers.
Meski sudah menyatakan mundur dari Dordrecht, Jhonny masih tetap akan berlatih di klub tersebut hingga hari Sabtu kedepan dimana ia akan menjalani pertandingan terakhirnya saat FC Dordrecht menjamu Feyenoord Rotterdam dalam sebuah pertandingan persahabatan pra-musim.
No comments:
Post a Comment