Saturday, October 13, 2012

Tonnie Cusell Lilipaly Menunggu Panggilan Tim Nasional

Dari lima pemain naturalisasi yang telah disumpah menjadi Warga Negara Indonesia tahun lalu, saat ini hanya Tonnie Cusell Lilipaly yang masih menunggu panggilan untuk memperkuat Tim Nasional Indonesia.


Saudara Stefano Lilipaly itu menyatakan bahwa hingga saat ini ia belum mendengar panggilan apapun dari PSSI. 

Pemain tengah klub divisi tiga Belanda, GVVV itu juga menunggu panggilan untuk memperkuat Tim Nasional dan ia menyatakan akan selalu siap jika memang pada akhirnya dipanggil.

"Saya belum mendengar apapun dari PSSI, akan tetapi jika mereka akan memanggil saya, saya siap bermain untuk Tim Nasional," ujar gelandang berusia 29 tahun itu.

Musim ini, Tonnie Cusell yang pernah bermain untuk FC Twente serta Vitesse Arnhem di liga Eredivisie Belanda itu telah mencatatkan sembilan penampilan dan mencetak satu gol untuk GVVV.

Bagaimana PSSI?, tertarik?...

No comments:

Post a Comment